Tertarik dengan Gardening Cari Tahu Ragam Cara Untuk Memulai Hobi Barumu Ini
Ikuti beberapa cara praktis gardening bagi para pemula, dari memilih tanaman hingga perawatannya.
Sedang cari-cari kegiatan seru untuk mengisi waktu di rumah? Gardening bisa jadi salah satu aktivitas yang dapat dicoba! Gardening tidak hanya menyenangkan untuk dilakukan saat bersantai, namun juga menambah sisi estetika pada ruang-ruang di rumahmu.
Bagaimana cara memulainya? Temukan 4 caranya di bawah ini:
- Memilih tanaman indoor atau outdoor
Ada baiknya menyesuaikan jenis tanaman yang tepat dengan ruang yang akan kamu gunakan, baik dalam ruangan atau luar ruangan. Hal ini berhubungan dengan cara perawatan, ketahanan dan pertumbuhan tanaman. Seperti memilih tanaman yang berdaun tebal yang lebih tahan saat terkena sinar matahari langsung di luar rumah, atau memilih tanaman yang hanya butuh sedikit sinaran untuk ditanam di dalam rumah.
- Persiapkan kebutuhan gardening
Beberapa perlengkapan yang wajib dimiliki saat memulai hobi gardening ini. Diantaranya, sekop untuk menggali tanah, selang air atau water sprayer untuk penyiraman, gunting khusus tanaman, sarung tangan, pot sesuai ukuran tanaman, hingga pH meter untuk mengukur kelembapan tanah.
- Pelajari cara perawatan yang tepat
Setiap tanaman memiliki cara perawatan yang berbeda untuk mendukung pertumbuhan, hingga hasil bunga, daun, akar atau buah yang terbaik. Temukan cara perawatan melalui internet atau bertanya langsung pada para penjual tanaman yang sudah berpengalaman dalam mengembangbiakkan tanaman.
- Mulai dengan tanaman dengan perawatan sederhana bagi pemula
Sebagai percobaan awal, pilih tanaman yang membutuhkan perawatan sederhana saja, baik penyiraman hingga penyinaran. Beberapa tanaman yang dapat dicoba antara lain, kaktus yang tidak butuh sinar matahari langsung dan pengairan yang tidak sering, hingga tanaman anglonema yang mudah beradaptasi dengan lingkungan penanaman dan memiliki tekstur daun unik.
Yuk, mulai hobi baru gardening untuk menghijaukan suasana di dalam atau luar rumah dan tentunya membuatmu lebih relax selama berada di rumah saja.

